Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Pantun Dengan Strategi Pembelajaran PQ4R Di Kelas V SD Negeri 8 Jeumpa

Authors

  • Mutia Mutia SD Negeri 8 Jeumpa

Keywords:

Hasil belajar, Pantun, Strategi Pembelajaran PQ4R

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi pantun dengan strategi PQ4R di kelas V SD Negeri 8 Jeumpa. Permasalahan yang ingin dikaji dalam  penelitian tindakan ini adalah bagaimana meningkatkan hasil belajar siswa pada materi pantun dengan strategi PQ4R di kelas V SD Negeri 8 Jeumpa? Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (action research) sebanyak dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu: perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Sasaran penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri 8 Jeumpa tahun pelajaran 2020/2021 yang berjumlah 21 orang. Data yang diperoleh berupa hasil tes formatif dan lembar observasi kegiatan belajar mengajar. Dari hasil analisis didapatkan bahwa dengan menggunakan strategi pembelajaran PQ4R sudah dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia khususnya pada materi pantun. Hal ini dapat dilihat dari hasil belajar siswa dalam setiap siklus, yaitu siklus I hanya sebanyak 47,62% siswa yang tuntas dan siklus II meningkat menjadi 80,95%. Aktifitas belajar dan sikap siswa kelas V SD Negeri 8 Jeumpa juga menunjukkan proses yang sudah tergolong kategori sangat baik.

Kata Kunci: Hasil belajar siswa, Pantun, Strategi Pembelajaran PQ4R.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-09-30

How to Cite

Mutia, M. (2022). Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Pantun Dengan Strategi Pembelajaran PQ4R Di Kelas V SD Negeri 8 Jeumpa . Aliterasi (Jurnal Pendidikan, Bahasa, Dan Sastra), 3(1), 9–16. Retrieved from http://www.journal.umuslim.ac.id/index.php/alt/article/view/1432