Pemanfaatan keong mas (Pomacea canaliculata) sebagai pakan segar untuk mempercepat pertumbuhan benih ikan lele dumbo (Clarias gariepinus)

Authors

  • Rinaldi Program Studi Akuakultur, Fakultas Pertanian Universitas Almuslim. Jln. Almuslim Matangglumpangdua, Bireuen-Aceh
  • Azrul Program Studi Akuakultur, Fakultas Pertanian Universitas Almuslim. Jln. Almuslim Matangglumpangdua, Bireuen-Aceh

DOI:

https://doi.org/10.51179/jipsbp.v3i1.443

Keywords:

Keong mas, pertumbuhan dan kelangsungan hidup, benih ikan lele dumbo (Clarias gariepinus)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan dan efisiensi pakan pada benih ikan lele dengan pemberian keong mas dalam bentuk pakan segar sebagai pakan tambahan. Rancangan percobaan yang digunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan 3 ulangan, yaitu 25 % daging keong mas segar dan 75 % pakan komersil, 50 % daging keong mas segar dan 50 % pakan komersil, 100% daging keong mas dan 100 % pakan komersil (kontrol). Parameter yang diamati dalam penelitian ini adalah penambahan berat dan panjang tubuh ikan, tingkat kelangsungan hidup dan efisiensi pakan. Data kualitas yang diamati dianalisis dengan uji F (Anova). Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan keong mas berpengaruh nyata (P < 0,01) terhadap penambahan berat, penambahan panjang dan efisiensi pakan benih ikan bandeng. Penambahan berat tertinggi terdapat pada perlakuan pakan 100% daging keong mas sebesar 2,23 gram dan terendah pada perlakuan pakan 100 % pakan komersil (kontrol) sebesar 1,5 gram. Penambahan panjang tertinggi terdapat pada perlakuan pakan 100% daging keong mas sebesar 3,14 cm dan terendah pada perlakuan pakan 100 % pakan komersil (kontrol) sebesar 2,14 cm. Efisiensi pakan tertinggi ditemukan pada perlakuan pakan 100% daging keong mas sebesar 13,15% dan terendah pada perlakuan pakan 100% komersil (kontrol) sebesar 11,41%. Tingkat kelangsungan hidup tertinggi ditemukan pada perlakuan pakan 100 % pakan komersil (kontrol) sebesar 90% dan terendah pada perlakuan pakan 100% daging keong mas sebesar 63,3%.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Agusnaidi, A. (2020). Domestikasi benih ikan gabus (Channa striata) dengan pemberian pakan cacing sutera (Tubifex sp.). Arwana: Jurnal Ilmiah Program Studi Perairan, 2(1), 53-62.

Aliyu‐Paiko, M., Hashim, R., & Shu‐Chien, A. C. (2010). Influence of dietary lipid/protein ratio on survival, growth, body indices and digestive lipase activity in Snakehead (Channa striatus, Bloch 1793) fry reared in re‐circulating water system. Aquaculture Nutrition, 16(5), 466-474.

Fitriani, R., & Akmal, Y. (2020). Penambahan Vitamin C pada pakan pelet untuk pertumbuhan benih ikan betok (Anabas testudineus). Arwana: Jurnal Ilmiah Program Studi Perairan, 2(2), 136-142.

Helmi, S. (2020). Pengaruh pemberian suspensi kuning telur (ayam, itik, dan puyuh) terhadap pertumbuhan larva ikan lele dumbo (Clarias gariepinus). Arwana: Jurnal Ilmiah Program Studi Perairan, 2(2), 118-122.

Indonesia, S. N. (2006). Pakan Buatan untuk Ikan Lele (Clarias gariepinus) pada Budidaya Intensif. SNI Pakan Buatan untuk Ikan Lele (Clarias gariepinus) pada Budidaya Intensif.

Khairil, K., Nazarah, I., & Hakim, S. (2020). Pemanfaatan kulit kakao sebagai bahan baku pakan ikan nila merah (Oreochromis sp). Arwana: Jurnal Ilmiah Program Studi Perairan, 2(1), 38-45.

Khairuman, S. P. (2010). Budidaya Ikan Lele Dumbo di Kolam Terpal. Agromedia. Jakarta, 84.

Kordi, G. (2009). Budidaya Perairan Jilid 2. Bandung: PT Citra Aditya Bakti.

Kusriningrum, R. S. (2008). Buku Ajar Perancangan Percobaan. Fakultas kedokteran Hewan Universitas Airlangga, Dani Abadi, Surabaya, 65-125.

Mahyudin, K., & S PI, M. M. (2013). Panduan lengkap agribisnis Lele. Niaga Swadaya.

Mudjiman, A. (2008). Kepelbagaian makanan ikan. Kuala Lumpur: Synergy Media,[200-?]..

Mukhlis, M., Humairani, R., Akmal, Y., & Irfannur, I. (2020). Efektifitas penambahan Vitamin E pada pakan dalam meningkatkan pertumbuhan benih udang windu (Penaeus monodon). Arwana: Jurnal Ilmiah Program Studi Perairan, 2(2), 123-129.

Setiawati, M., & Suprayudi, M. A. (2003). Pertumbuhan dan efisiensi pakan ikan nila merah (Oreochromis sp.) yang dipelihara pada media bersalinitas. Jurnal Akuakultur Indonesia, 2(1), 27-30.f

Suyanto, N. S. R. (2004). Budidaya Ikan Lele (ed. Revisis). Niaga Swadaya.

Tarigan, S. J. B. (2008). Pemanfaatan Tepung Keong Mas Sebagai Substitusi Tepung Ikan dalam Ransum Terhadap Performans Kelinci Jantan Lepas Sapih. Skripsi. Departemen Peternakan Fakultas Pertanian. Universitas Sumatera Utara. Medan.

Yanti, Z., & Muchlisin, Z. A. (2013). Pertumbuhan dan kelangsungan hidup benih ikan nila (Oreochromis niloticus) pada beberapa konsentrasi tepung daun jaloh (Salix tetrasperma) dalam pakan. DEPIK Jurnal Ilmu-Ilmu Perairan, Pesisir dan Perikanan, 2(1).

Published

2021-07-05

How to Cite

Rinaldi, R., & Ridha, A. (2021). Pemanfaatan keong mas (Pomacea canaliculata) sebagai pakan segar untuk mempercepat pertumbuhan benih ikan lele dumbo (Clarias gariepinus). Arwana: Jurnal Ilmiah Program Studi Perairan, 3(1), 28–35. https://doi.org/10.51179/jipsbp.v3i1.443

Issue

Section

Articles